Kuliner Balikpapan Nasi Goreng - Jika kita berbicara tentang makanan, pasti di otak kamu yang terbayang adalah pizza, spaghetti dan makanan - makanan dari negara lain pastinya. Tetapi itu dahulu, sekarang ini Indonesia sedang gencar mempromosikan makanan - makanan asli khas Indonesia dari sabang hingga ke merauke. Pemerintah dengan bantuan masyarakat optimis dapat mempromosikan makanan - makanan asli Indonesia ke negara lain seperti rendang, nasi goreng, dan masih banyak lagi. Salah satu kota yang sedang dipromosikan agar menjadi salah satu pusat wisata di Indonesia selain Bali adalah kota Balikpapan.
Balikpapan dikenal oleh dunia sebagai penghasil laut terbesar dan banyak hasil olahan lautnya yang diekspor ke luar negeri. Selain itu, pemandangan bawah lautnya sangat luar biasa indahnya, jika kamu melakukan penyelaman atau berenang di atas laut - laut dan pantai di Balikpapan, kamu akan melihat betapa luar biasanya kekayaan laut yang dimiliki oleh kota Balikpapan. Selain lautnya, Balikpapan juga menjadi salah satu kota yang terkenal akan kekayaan dan keanekaragaman kulinernya sehingga kuliner balikpapan menjadi salah satu favorit masyarakat Indonesia dan luar Indonesia.
Agar mencegah klaim makanan - makanan khas Balikpapan oleh negara lain seperti kejadian rendang yang diklaim oleh negara tetangga, maka ada baiknnya diberikan suatu hak paten kepada semua makanan tradisional yang ada di Indonesia. Salah satu makanan yang selalu ada dimanapun adalah nasi goreng. Nasi goreng banyak dan sering kita jumpai di berbagai tempat dan khususnya Balikpapan juga ada yang menjualnya dan salah satunya yang khas adalah nasi goreng Torani di jalan jendral sudirman dan nasi goreng bu ramlan yang berlokasi di perempatan lampu merah balikpapan baru.
KULINER BALIKPAPAN NASI GORENG HARGA TERJANGKAU
KULINER BALIKPAPAN MEMANG SELALU DICARI DAN DISUKAI MASYARAKAT
Dengan munculnya nasi goreng di balikpapan maka bertambahlah inovasi masakan nasi goreng khas kuliner balikpapan. Semakin menjamurnya makanan - makanan di balikpapan maka peluang tiimbulnya usaha rumah makan di balikpapan sangat besar, ini berdampak bagus terhadap pola pikir masyarakat untuk menjadi seorang pengusaha di bidang kuliner. Semakin banyak masyarakatnya yang membuka rumah makan, ini bisa menjadi pendukung obyek wisata yang sudah banyak terkenal di balikpapan.
Kuliner balikpapan sudah mulai digemari dan didukung oleh banyak masyarakat sebagai salah satu makanan yang enak dan asli indonesia, dengan begitu bisa menumbuhkan rasa cinta yang sangat besar terhadap produk - produk asli Indonesia.
0 comments:
Post a Comment